Sebagai daerah tujuan wisata dunia, Bali dengan tagline ‘Pariwisata Budaya’ kerap mendapatkan penghargaan. Hal ini tidak terlepas dari berbagai suguhan wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi.
Tak hanya menyajikan panorama yang indah, Bali juga menyuguhkan budaya yang bisa disaksikan langsung oleh para pelancong. Bahkan, tanpa harus merogoh kocek.
Teranyar, Bali dinobatkan sebagai Provinsi dengan Destinasi Pariwisata Berkualitas Terbaik dalam acara malam Anugerah Bangga Berwisata di Indonesia (ABBWI) 2024 di Gesibu Blambangan, Banyuwangi, Jumat (13/12). Selain Bali, Sumatra Barat dan Jawa Timur juga dianugerahi penghargaan ini.
Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali, Tjok Bagus Pemayun mengatakan,
Sebelumnya, dalam acara ABBWI 2024 ini, Wakil Menteri Pariwisata (Wamenpar) Ni Luh Puspa mengatakan, penghargaan ini menjadi pemantik semangat, dan inspirasi bagi pemerintah, pelaku industri dalam mendukung pengembangan sektor pariwisata di daerah serta meningkatkan kualitas produk dalam negeri.
Dikatakan, saat ini pariwisata menjadi salah satu sektor yang berkontribusi signifikan terhadap peningkatan ekonomi nasional. Hal ini salah satunya, berkat kehadiran program BBWI yang diperkuat partisipasi aktif dan peran pemerintah bersama industri beserta pihak terkait dalam meningkatkan minat kunjungan wisatawan.
“Hingga Oktober 2024 jumlah perjalanan wisatawan Nusantara ini sudah mencapai 839,39 juta perjalanan, hampir satu miliar perjalanan, itu luar biasa sekali. Dan untuk jumlah ini naik 21,87 persen dibandingkan dengan kumulatif periode yang sama pada 2023. Diharapkan jumlah perjalanan wisatawan nusantara ini bisa terus meningkat,” harapnya.